Mau Membeli Ban Mobil Paling Nyaman? Pakai 7 Tips Berikut Ini!

Memilih ban bukanlah perkara mudah, sebab jika Anda memilih sembarangan kenyamanan dan keamanan dalam menjalankan kendaraan akan dipertaruhkan. Oleh karena itu, Anda memerlukan pengetahuan mengenai ban. Terapkan 7 tips praktis berikut ini agar bisa memilih ban secara optimal.

Pilih Ban Berdasarkan Kebutuhan Mobil

Ban mobil ternyaman itu adalah ban yang sesuai dengan kebutuhan mobil Anda. Hal ini berkaitan erat dengan jenis mobil dan penggunaan sehari-hari. Misalnya, Anda memiliki mobil sedan, tidak mungkin kan dipasang ban mobil SUV / MPV? Ban ketiga jenis mobil itu berbeda ukuran. Anda juga tidak mungkin menggunakan ban balap untuk mobil sedan yang umumnya digunakan melaju di jalanan kota. Hal itu merupakan kesia-siaan, karena ban tidak difungsikan secara optimal.

Ban Mobil Paling Nyaman

Ketahui Tipe Ban Mobil

Setiap produsen mobil telah menetapkan standar tipe ban masing-masing. Anda dapat melihat tipe ban mobil Anda di plakat pintu, laci, atau di balik tutup bensin.

Kamu bisa memperhatikan kode huruf yang tertera di sana.

  1. ‌Huruf P berarti Passenger, menunjukkan ban dirancang untuk mobil dengan penumpang manusia.
  2. ‌Huruf LT berarti Light Truck, menunjukkan ban dirancang untuk truk dengan berat sedang.
  3. ‌Huruf ST berarti Special Trailer, menunjukkan ban dirancang untuk mobil trailer.
  4. ‌Huruf T berarti Temporary, menunjukkan ban itu adalah ban cadangan.
  5. ‌Huruf R berarti ban merupakan jenis ban radial.

Ukuran Ban Wajib Diperhatikan

Anda wajib memperhatikan ukuran ban sesuai dengan ukuran velg. Cara mengetahui ukuran velg adalah melihat angka yang ada di belakang huruf R. Angka itu menunjukkan ukuran velg mobil. Hindari memilih ban terlalu kecil atau terlalu besar dari velg. Sebab, dikhawatirkan ban tidak akan muat saat dipasangkan dengan velg.

Perhatikan Lebar Ban

Lebar ban mempengaruhi daya cengkram pada jalanan dan akselerasi mobil. Tentu ini berimbas pada performa mobil secara keseluruhan bukan?

Hindari Membeli Ban Tipis

Tebal / tipisnya sebuah ban ikut mempengaruhi daya topang mobil. Jika Anda biasa menggunakan mobil di jalan yang tidak halus, maka velg kemungkinan akan rusak lebih cepat dan ban cepat aus.

Ketahui Kecepatan Maksimal Ban

Semua ban didesain memiliki batas maksimal kecepatan yang mampu diatasinya. Anda juga perlu mengetahui berapa batas kecepatan maksimal yang mampu diatasi oleh ban. Sehingga, bila Anda memacu mobil lebih dari kemampuan ban, kemungkinan terjadi hal-hal yang tidak diharapkan semakin besar.

Kenali Bentuk Kembangan Ban

Anda mungkin berpikir jika ukuran, lebar, tipe, dan segala sesuatunya sudah sesuai, maka ban bisa langsung dibeli. Eits, tunggu dulu, Anda perlu mengenali bentuk kembangannya juga. Sebab hal ini mempengaruhi traksi dan pengereman.

Lihat juga Cara Menghindari Ban Mobil Benjol

Nah, itulah 7 tips yang bisa Anda jadikan pedoman dalam memilih ban mobil. Semoga bermanfaat, dan selamat mencoba!